Standar Akuntansi Keuangan (SAK) di Indonesia akan mengalami perubahan signifikan dalam beberapa tahun ke depan. Akhir tahun seperti ini adalah saat yang tepat bagi akuntan utk mengetahui perkembangan-perkembangan terakhir SAK di Indonesia.
Unpad Luhung bekerjasama dengan IAI Jabar dan IAMI, mempersembahkan:
Accounting Webinar Series 1: Perkembangan SAK Terbaru di Indonesia 2024-2025 (Setara 3 SKP)
Rabu, 29 November 2023 pukul 08.30-12.00 WIB
bersama Ersa Tri Wahyuni, PhD, CPMA, CA, CPSAK
Ahli Standar Akuntansi, Anggota DSAK- IAI, Associate Professor in Accounting Universitas Padjadjaran.
Webinar ini akan memberikan overview atas perkembangan SAK di Indonesia yang akan berlaku tahun 2024 dan 2025, diantaranya:
1. Perbedaan SAK Internasional, SAK Umum, SAK Entitas Privat dan SAK EMKM
2. Nomenklatur penomoran baru SAK per 1 Januari 2024
3. Supplier Financing Arrangement (SFA) : Penyajian dan Pengungkapan (Yang dibahas dalam Amandemen PSAK dan Buletin Implementasi)
4. Kasus kasus PSAK 73 Sewa dan PSAK 74 Kontrak Asuransi dalam Buletin Implementasi